Jumat, 21 Februari 2014

PRA UKK (UJIAN KOMPETENSI KEJURUAN) JURUSAN TKR SMK KOSGORO PENAWARTAMA

Uji Kompetensi merupakan bagian dari Ujian Nasional yang dilaksanakan oleh sekolah-sekolah kejuruan dalam hal ini SMK. Sebagai upaya untuk mempersiapkan dan mematangkan ilmu pengetahuan dan kempetensi yang telah didapatkan di sekolah maka sebelum terlaksana Ujian Nasional sesungguhnya maka dilakukan semacam try out atau dalam hal ini disebut Pra UKK.

Kegiatan Pra UKK adalah kegiatan yang dilakukan sekolah untuk mempersiapkan siswa dalam menghadapi Ujian Kompetensi Kejuruan (UKK). SMK Kosgoro Penawartama adalah salah satu sekolah yang telah melaksanakan kegiatan Pra UKK.

Jurusan yang telah melaksanakan Pra UKK adalah Akuntansi (AK), Administrasi Perkantoran (AP), Pemasaran (PM), dan Teknik Kendaraan Ringan (TKR). Berikut ini kami bagikan sebagian kegiatan Pra UKK yang dilaksanakan oleh SMK Kosgoro Penawartama :





Tidak ada komentar:

Posting Komentar